Tantangan Untuk Berubah

Halaman 2
Oleh:  Cacang Effendi

Pada saat kita memulai usaha sendiri , tantangan yang paling berat adalah nerubah kebiasaan. Pada saat saya bekerja  sebagai profesional di perusahaan Multi nasional dan national segala sesuatu tersedia, tinggal minta dalam 1-2 hari apa yang saya butuhkan akan tersedia, Sedangkan pada saat kita memulai usaha segala sesuatu harus kita cari sendiri dan beli sendiri, Hal ini yang menjadi tantangan terberat buat seorang profesional untuk memulai usaha sendiri.

Untuk memulai usaha beberapa hal yang perlu di perhatikan :

1 , Tempat / Kantor
Tempat atau kantor yang di butuhkan untuk usaha distributor yang paling penting adalah  ada ruangan administrasi, Gudang penyimpanan barang untuk awal bangunan dengan luas sekitar 80 -100 m2 sudah cukup. Letak kantor/gudang ,usahakan dapat masuk kendaraan mobil, tidak perlu di pinggir jalan,

2, Mengurus SIUP, TDP, NPWP  dan tentunya akte pendirian perusahaan ke Notaris, untuk produk impor, sebaiknya urus juga surat izin import.

3, Jumlah personel 1 admin, 1 bag gudang, 1 -2 sales, 1 supir. jadi total pada awal 4-5 orang sudah cukup.

4, Permodalan,
untuk distributor lokal sekitar rp 500 juta untuk importir sekitar rp 1-2 milyard, untuk kami sendiri PT SAM importir diagnostik produk kami memulai usaha dengan modal sekitar rp 500 jt pada tahun 2003.



Comments

Popular posts from this blog

Perkenalan